Resep dan Cara Membuat Donat Goreng Yang Empuk
Cara membuat donat goreng sederhana yang mudah - Donat adalah salah satu jenis kue basah yang berbentuk bulat, mulai dari anak kecil, remaja hingga orang dewasa menyukai donat. Jenis donat ada banyak sekali, salah satunya yang enak adalah donat goreng. Bahan-Bahan donat goreng juga dapat kita temukan dengan mudah seperti tepung terigu, gula, mentega, dll.Resep donat sangat mudah diketahui karena untuk mendapatkannya tidak sulit sehingga anda dapat mencoba dirumah. Namun, banyak orang yang masih bingung dengan cara membuat donat goreng dan jika anda belum mengetahuinya langsung saja simak ulasannya berikut.
Bahan membuat donat goreng
- Tepung terigu1/2 kg
- 4 sendok makan gula pasir
- air matang 250 cc
- 3 sendok makan mentega
- 2 telur ayam
- dua sendok teh garam
- 3 sendok makan susu bubuk
- 1/2 bungkus ragi instan
Cara membuat donat goreng
- Langkah pertama yaitu anda perlu mengocok kedua butir telur, kemudian masukan gula pasir,garam,susu,mentega,tepung terigu,aduk hingga rata.
- Lalu campurkan ragi ke dalam air, aduk rata dan masukan ke dalam adonan tersebut.
- Uleni hingga kalis dan diamkan dalam wadah tertutup selama 20 menit.
- Tunggu adonan mengembang, lalu ambil 1 sendok makan adonan dan bulatkan. Simpan ke dalam wadah yang telah ditaburi dengan tepung terigu.
- Panaskan minyak goreng. lubangi tengah adonan. Kemudian goreng, tunggu hingga berwarna coklat.
- Angkat dan diamkan donat hingga dingin. Lalu taburi donat dengan gula atau sesuai selera anda.
- Donat goreng sederhana siap untuk disajikan.
0 comments:
Post a Comment